
Memilih Baju Muslim Anak – Baju muslim wajib di kenalkan pada anak sejak dini. Anda yang ingin si kecil tampil modis dengan baju muslim, wajib tahu nih tips memilih baju muslim untuk anak. Nah, intip tips dari kami di bawah ini. Jangan lupa cek juga rekomendasi produknya.
Yuk, Biasakan Anak Memakai Baju Muslim
Sebagai seorang muslim sudah sewajarnya jika kita mengenalkan pakaian muslim pada anak-anak sejak dini. Khususnya anak perempuan karena kelak ia bisa menjaga dan menutup auratnya dengan sempurna tanpa di suruh lagi.
Mengajarkan memakai baju muslim bisa di lakukan sejak anak usia dini. Namun, mungkin anak kurang betah memakainya dalam waktu lama karena faktor gerah hingga ribet bergerak bebas jika bahan dan model baju muslimnya kurang nyaman untuk anak.
Meski demikian, jangan berhenti melatih si kecil untuk memakai baju muslim agar ia terbiasa. Kenalkan perlahan dan utarakan mengapa ia harus memakai baju muslim. Perkenalkan batas aurat dan juga kewajiban berbusana sesuai dengan tuntunan islam.
Pastinya Anda harus pandai memilih baju muslim yang tepat untuk anak agar ia betah memakainya. Nah, simak dulu yuk tips memilih baju muslim anak yang nyaman berikut ini!
Tips Memilih Baju Muslim Anak yang Nyaman
Bahan yang Nyaman Bikin Anak Betah
Hal pertama yang wajib di lakukan supaya anak betah memakai baju muslim adalah memilih bahan yang nyaman untuk anak. Kebanyakan kulit anak masih sensitif dengan bahan kain, apalagi jika mereka aktif setiap harinya, hal ini akan membuat kulitnya mudah berkeringat dan mudah gatal serta iritasi.
Maka, wajib di pastikan dulu bahan yang bisa di gunakan anak. Kita tinggal di negara dengan iklim tropis sehingga cuacanya dominan panas. Untuk baju muslim anak sebaiknya memilih kain yang bisa menyerap keringat dan tidak bikin gerah.
Ada beberapa jenis kain yang bisa jadi pilihan. Pertama, Anda bisa memilih jenis kain katun. Jenis kain ini kualitasnya bagus karena terbuat dari serat kapas. Bahan katun cepat menyerap keringat. Teksturnya juga adem dan lembut di kulit.
Bahan lain yang bisa di gunakan adalah kain linen. Bahannya dari tanaman rami dan pada serat rami ada lapisan lilin. Lapisan tersebut bisa memberikan efek kilau halus pada kainnya. Teksturnya juga lembut dan adem di kulit.
Anda juga bisa memilih bahan baby kanvas. Untuk baju muslim anak berbahan baby canvas lebih cocok di kenakan jika Anda tinggal di daerah yang berhawa dingin. Ini karena kainnya tebal dan lembut. Kain shantung atau santung juga bisa jadi pilihan bahan baju muslim anak.
Kain yang satu ini teksturnya adem, lembut, dan halus. Selain itu, ada yang tipis dan ada juga yang tebal.
Cek Kualitas Jahitan
Selanjutnya cek kualitas jahitan pada pakaian anak. Pastikan jahitannya rapi dan cek sisa potongan benang jahit yang berlebihan. Baju muslim anak yang bagus dan nyaman adalah baju dengan jahitan rapi dan tidak mudah lepas.
Semisal ada aksen kancing atau resleting, periksa juga apakah sudah kuat, mudah digunakan, dan tidak mudah macet. Cek juga jahitan di sekitar kancing dan resleting, pastikan tidak ada sisa potongan benang yang mengganggu.
Model Simpel dan Pilih yang Lengkap dengan Hijab
Untuk model baju anak, sebaiknya pilih yang simpel. Anak-anak sangat aktif bergerak dan berlarian. Jangan sampai karena model bajunya ribet membuat anak jadi kurang nyaman bergerak aktif dan bisa-bisa menimbulkan cedera atau membahayakan anak. Maka dari itu, pilih model yang simpel saja.
Untuk anak laki-laki, Anda bisa memilih baju koko dengan desain simpel misalnya bukaan kancing depan dengan aksen bordir atau saku. Cocok juga memakai model gamis anak laki-laki yang tidak terlalu ribet dikenakannya.
Untuk anak perempuan, Anda bisa memilih baju gamis atau baju atasan tunik dengan bawahan celana atau rok. Kalau bisa pilih yang sepaket dengan hijabnya sehingga tidak ribet memilih atau membeli hijabnya sendiri.
Warna dan Motif
Agar anak makin bersemangat memakai baju muslim, Anda bisa mengajaknya memilih sendiri baju muslim yang ia mau. Tunjukkan pilihan baju muslim dengan warna yang ia suka. Anda juga bisa memberikan pilihan baju muslim anak dengan motif yang ia senangi.
Semisal anak lebih suka baju polos, maka Anda bisa memberikan pilihan baju dengan warna favoritnya. Membuat anak memilih sendiri bajunya atau warna dan motifnya membuat anak jadi antusias memakai baju muslimnya. Selain itu, ia juga jadi lebih percaya diri dengan memakai sesuatu yang ia sukai.
Pilihan Baju Muslim untuk Anak
AISKA HIJAB Baju Gamis Set Anak Perempuan
AISKA HIJAB Baju Gamis Set Anak Perempuan adalah rekomendasi pertama kami. Baju muslim anak yang satu ini hadir dalam banyak pilihan warna. Ada pilihan warna Milky, Maccaron, Ginger, Matcha, Brownie, dan Oreo.
Baju diperuntukkan bagi anak usia 3 bulan hingga 8 tahun. Ada banyak ukuran yang tersedia sesuai usia anak. Set gamis ini menggemaskan namun tetap tampak syar’i dikenakan. Produk yang satu ini memakai bahan airflow premium sehingga nyaman dikenakan dan tidak mudah kusut.
Nazima Gamis anak Ghania Set
Nazima Gamis anak Ghania Set juga bisa jadi pilihan baju muslim anak Anda. Desainnya simpel dan manis. Ukurannya tersedia dari XS hingga ukuran XXL. Bahannya adem dan tidak mudah kusut. Gamis ini bikin anak nyaman bergerak dan beraktivitas seharian. Produk terdiri dari gamis dan jilbab. Ada banyak pilihan warna yang tersedia.
Dthree – Gamis Anak Sehra Nelda
Dthree – Gamis Anak Sehra Nelda / Dress Anak Perempuan merupakan pilihan kami lainnya. Produk yang satu ini tersedia untuk ukuran anak usia 0 sampai 12 tahun. Bahan dress dari katun toyobo. Bahannya nyaman dan bisa menyerap keringat dengan cepat. Ada pilihan warna sage dan abu-abu yang tersedia. Dress dilengkapi dengan resleting di bagian lengan yang bisa memudahkan saat berwudhu.
Gamis Anak LGA 838 Motif Love
Gamis Anak LGA 838 Motif Love tentu bisa jadi pilihan Anda berikutnya. Dan gamis yang satu ini berkesan manis. Nyaman dikenakan di berbagai acara. Motifnya lucu dan menggemaskan. Bahan gamisnya dari katun premium dengan aksen tali di bagian pinggang. Ada ukuran M hingga XL. Tersedia dalam warna Toska, Pink, Orange, Hitam, dan Merah.
Nah, itulah tips memilih baju muslim anak yang nyaman yang harus kalian ketahui. Semoga Bermanfaat!